Pengucapan -ed Dalam Bahasa Inggris

Pada artikel sebelumnya, kita telah belajar pronunciation tentang Voiceless, Vowel, dan Dhipthong. Ketiganya sangat penting, tidak hanya untuk diketahui, tetapi juga dihafal. Karena pembahasan selanjutnya, akan sangat berguna, bahkan bergantung pada pengetahuan voiceless, vowel, dan dhipthong.

Tambahan “-ed” dalam suatu kata dibaca berbeda-beda sesuai dengan pengucapan huruf sebelumnya. Ingat, yang ditekankan adalah PENGUCAPAN huruf, BUKAN huruf kata tersebut.

ed dibaca t
Voiceless + -ed

Contoh:
talked /tɔ:kt/
stopped /stɒpt/
worked /wε:kt/

-ed dibaca d
Voiced + -ed
Vowel + -ed
Dhipthong + -ed

Contoh:
cleaned /kli:nd/
stayed /steɪd/
cried /kraɪd/

-ed dibaca ɪd
t/d + -ed

Contoh:
needed /ni:dɪd/
wanted /wɒntɪd/
folded /fəʊldɪd/

Untuk latihan kalian, coba cari phonetic symbol kata berikut, dan kelompokkan kata mana yang tambahan -ed dibaca “t” atau “d” atau “ɪd”

wacthed              looked                  ordered
moved                  sized                      planed
collaborated       designed             stated
caused                  crossed                hunted

Selamat menikmati 😀