Berikut adalah beberapa kata bahasa Inggris yang membingungkan dan sering salah penggunaannya.
- Complement vs Compliment
Compliment mempunyai arti memuji atau menghargai sesuatu. Complement yakni sesuatu yang melengkapi sesuatu. Kata ini juga berarti menambahkan sesuatu.
- Further vs Farther
Kata further dan farther membawa arti yang sama, yakni jarak yang jauh. Namun, penggunaannya sedikit berbeda. Further digunakan untuk jarak jauh tetapi tidak dapat diukur atau metaforis. Further juga dapat digunakan untuk melanjutkan sesuatu, sedangkan farther digunakan untuk jarak yang terukur.
- Lose vs Loose
Kata-kata bahasa Inggris yang membingungkan berikutnya adalah “lose and loose”. Meski pengucapannya sama, nyatanya kedua kata tersebut memiliki makna yang berbeda. Lose bermakna kehilangan sesuatu, sedangkan loose berarti melepaskan atau lepas.
- Stationary vs Stationery
Kata stationary digunakan untuk menggambarkan sesuatu yang tidak bergerak. Sedangkan kata stationery berarti alat tulis.
- Towards vs Toward
Kata towards merupakan style penulisan dari British English. Sedangkan kata toward merupakan style penulisan dari American English. Keduanya memiliki arti yang sama yakni menuju atau terhadap.
- Dessert vs Desert
Kata dessert bermakna makanan penutup atau makanan manis. Sedangkan desert bermakna padang pasir.
- Bare vs Bear
Kata bear bermakna hewan beruang atau menanggung. Sedangkan kata bare bermakna telanjang atau membuka.
- Accept vs Except
Kata accept bermakna setuju saat melakukan atau menerima sesuatu. Sedangkan kata except digunakan untuk pengecualian.
- Assure vs Ensure
Kata ensure bermakna menjamin sesuatu, sedangkan kata assure bermakna sesuatu akan benar-benar terjadi.
- Affect vs Effect
Kata affect merujuk pada verb atau kata kerja dari perubahan. Sedangkan kata effect sendiri adalah kata benda dari perubahan.
Semoga bermanfaat! Baca juga artikel lainnya ya guys!